Selama ini mungkin Anda sering mendengar manusia yang suka memakan benda-benda yang tidak semestinya seperti paku, pecahan kaca, ataupun tanah. Lantas, apa ini juga terjadi pada binatang seperti ular Phyton?
Sebenarnya ular dikenal tidak memiliki gangguan seperti itu yang disebut pica ataupun fussy eater. Tetapi foto yang menyebar luas ini membuat banyak orang cukup bingung. Ada yang menyangka ular itu menelan sebuah penggorengan, ada pula yang berkata ular tersebut telah menelan seekor kura-kura lengkap dengan cangkangnya. Hmm, ngeri juga membayangkannya.
Namun, setelah diselidiki, seperti dilansir theepochtimes.com ternyata awalnya foto itu berasal dari Twitter seseorang dari Thailand beberapa saat lalu yang kemudian menyebar ke seluruh dunia dengan cepat. Menurut pemilik akun Twitter tersebut, foto yang cukup menghebohkan ini hanyalah sebuah karya seni. Kemungkinan ular tersebut hanyalah sebuah patung dari ular phyton yang menelan kura-kura.
Dalam dunia maya memang banyak sekali informasi yang keren, seram, menakjubkan, sampai dengan yang ajaib. Namun, sebaiknya bijaklah dalam menyaring informasinya. Sebaiknya informasi yang Anda percayai datang dari sumber yang terpercaya juga.
Posting Komentar